Beda Casting Implisit dengan Casting Eksplisit pada Java

Dalam bahasa pemrograman Java, dapat dilakukan pertukaran data primitif. Proses pertukaran data ini disebut dengan Casting. Ada dua macam tipe casting yang dapat dipergunakan, yakni casting implisit dan casting eksplisit.
Casting implisit merupakan casting yang dilakukan tanpa adanya kode tambahan, ini biasanya terjadi jika memasukkan tipe data kecil ke tipe data yang lebih besar, misal dari byte ke int. Untuk lebih jelasnya ikuti contoh berikut.
Tuliskan kode-kode di bawah ini pada IDE kesayangan Anda (di sini saya menggunakan Netbeans 8.0.1) :


Kemudian Run File dengan menekan Shift+F6
Maka hasilnya dapat kita lihat pada konsol


Terlihat bahwa hasilnya tidak berubah karena range tipe data int lebih besar daripada range tipe data byte, kalau masih bingung dengan range ini, Anda dapat membaca tulisan saya sebelumnya tentang Macam-macam Tipe Data Primitif pada Java. Oke lanjut mengenai tipe casting yang kedua yakni casting eksplisit, casting tipe eksplisit dilakukan jika memasukkan data dengan ukuran lebih besar ke ukuran lebih kecil, ambil saja contoh dari int ke byte. Satu hal yang perlu diperhatikan adalah bahwa presisi data akan berubah dari ukuran ke besar ke ukuran lebih kecil, sehingga kalau nilainya melebihi jangkauan maka akan terjadi pemotongan yang tidak dapat diduga. Contoh di bawah ini akan mengilustrasikannya :


Run File dengan Ctrl+F6, dan lihat hasilnya


Jelas terlihat nilai b setelah dicasting berada jauh di bawah nilai awal yang sebelumnya 2000, ini wajar karena jangkauan byte hanya 127 saja. 
SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar